Cipanas, Sb.com – Guna memberikan rasa aman dan kondusif terhadap masyarakat dalam hal ketersediaannya bahan sembako dan harga jual di pasar Personil kompi 3 Batalyon B Pelopor dipimpin oleh Briptu Yoka Hanang melaksanakan patroli ke Pasar Cipanas, Cianjur, Senin (18/05/20).
Sambil berkeliling menyambangi para penjual bahan sembako personil menanyakan ketersediaan bahan- bahan sembako yang ada di pasar Cipanas seperti beras, ayam potong, gula pasir dan bahan sembako lainnya yang ada di pasar Cipanas.
Personil juga mengecek harga jual bahan sembako yang ada di pasar Cipanas dan sampai saat ini ketersediaan stok bahan sembako dan harga jual yang berada di pasar Cipanas masih normal tidak ada penganjlokan harga.
Diharapkan dengan adanya pengecekan yang dilakukan oleh personil dapat memberikan rasa aman kepada penjual dan pembeli dalam ketersedian bahan sembako.
Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K mengatakan saat dihubungi di Mako Satbrimob “Kegiatan Patroli Panic Buying yang dilakukan oleh anggota Brimob Jabar ini adalah kegiatan pengecekan terhadap kebutuhan bahan pangan / barang – barang rumah tangga yang digunakan sehari – hari agar pembagiannya bisa merata dan tidak ada masyarakat yang kekurangan makanan.”
Selain mengecek ketersediaan bahan pangan, anggota Brimob Cipanas ini mengimbau kepada masyarakat tentang cara pencegahan penyebaran virus Covid-19 yang sudah dianjurkan oleh pemerintah daerah maupun pemerintah pusat, berikut imbauan yang disampaikan oleh anggota Brimob kepada masyarakat : Selalu gunakan masker pada saat harus keluar rumah, jaga jarak aman (Physical Distancing) minimal 2 meter dengan orang lain, hindari atau jangan berkerumun, selalu mencuci tangan sebelum atau setelah melaksanakan aktifitas, diam dirumah saja apabila tidak ada hal yang penting untuk bepergian dan yang terakhir adalah tidak mudik dahulu ke kampung halaman.
“Virus Corona bisa dicegah penyebarannya dengan kesadaran dari kita dan masyarakat sendiri, untuk itu marilah kita bekerja sama dengan selalu menaati dan melaksanakan himbauan dari pemerintah agar virus ini bisa cepat hilang / berakhir di Indonesia Negeri kita tercinta”. Tutup Dansat Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Asep Saepudin, S.I.K.